sekwasdwikora.com

Senin, 31 Agustus 2020

Personil Polsek Pontianak Kota laksanakan Pengamanan ibadah kebaktian di Gereja

Pontianak,--Untuk memberikan rasa aman dan nyaman, bagi umat Kristen  yang sedang melaksanakan kegiatan Ibadah kebaktian di Gereja, Polsek Pontianak Kota turunkan Personilnya guna melakukan pengamanan,Minggu (30/08/2020).

Pengamanan tersebut merupakan bentuk pelayanan yang dilaksanakan oleh pihak kepolisian terutama Polsek Pontianak Kota khusus bagi umat Nasrani yang sedang beribadah.

Ya' memasuki minggu terakhir di bulan agustus tahun 2020, Personil Polsek Pontianak Kota kembali melaksanakan pengamanan dalam rangka ibadah kebaktian di Gereja,"Tutur Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak.
"Hari Minggu ini ada Dua Gereja yang kami lakukan pengamanan yaitu di Gereja Santapan Rohani Indonesia di Jalan Hoscokroaminoto serta Gereja Katedral Santo Yoseph Pontianak yang ada di Jalan Pattimura Indah Pontianak," Paparnya.

Kegiatan ini rutin kami adakan setiap minggunya di Era Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) tentunya dengan tetap mematuhi serta menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19," Ungkapnya.

Semoga saja dengan adanya kehadiran pihak kepolisian terutama Personil Sektor Pontianak Kota dalam pelaksanaan kegiatan pengamanan Ibadah kali ini dapat bermanfaat dan berguna dalam membantu kelancaran arus lalulintas serta menjaga keamanan umat Kristiani yang sedang melaksanakan Ibadah Kebaktian di dalam Gereja,”Akhirnya.

Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat sosialisasikan Pergub No 110 tahun 2020

PONTIANAK, Kalbar – Dalam rangka Pendisiplinan dan Penyampaian Pergub Kalbar No. 110 Tahun 2020 kepada Masyarakat dan Pengelola Warkop/Cafe terkait dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dengan sasaran tempat-tempat keramaian berupa Warkop, Cafe, Warung Makan serta tempat keramaian lainnya.

Kepolisian dari Sektor Pontianak Barat yang dipimpin oleh Kanit Binmas IPTU Surojo (selaku Ka Team UKL IV) melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas dan himbauan kepada warga masyarakat, Minggu malam (30/8/2020).

Dalam imbauannya IPTU Surojo meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan serta selalu mewaspadai adanya aksi kejahatan yang ada disekitarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH yang berhasil dihubungi mengatakan, Yang tak kalah pentingnya lagi yaitu hindari  kerumunan, kurangi kontak fisik dan tidak bersalaman, apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya dirumah saja.

Mari kita dukung Peraturan Gubernur Kalimantan Barat Nomor.110 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian corona virus disease 2019, Ungkap Kapolsek.

Minggu, 30 Agustus 2020

Ka SPK Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora sosialisasikan protokol kesehatan kepada TKBM

PONTIANAK – Ka SPK Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora Aiptu Ilyas melaksanakan Patroli sekaligus mensosialisasikan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19), Minggu (30/8/2020).

Kegiatan kali ini Ka SPK menyambangi TKBM di  sekitar dermaga 01 Pelabuhan Dwikora  Pontianak dan Pelabuhan rakyat Shenghie, guna memberikan himbauan Kepada TKBM agar mentaati protokol kesehatan sebagaimana yang telah disampaikan oleh pemerintah.

Dalam himbauannya,  Ka SPK juga meminta kepada TKBM agar selalu menjaga kebersihan, hindari kerumunan dan apabila tidak ada kegiatan atau aktivitas yang tidak penting lebih baik pulang kerumah atau istrahat saja, ujarnya.

Sementara itu Kapolsek kawasan pelabuhan Dwikora AKP Firah Meydar Hasan, SH, SIK.  yang berhasil ditemui mengatakan, “Kami mohon kesadaran dari TKBM agar dapat membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran covid 19, jangan lupa selalu cuci tangan dan jaga kesehatan,”ujarnya.

Satgas Aman Nusa II covid-19 memberikan himbauan protokol kesehatan di pasar Mawar

Pontianak, Kalbar – Personil Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora dan Polsek Pontianak Utara  yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa II Pencegahan Covid-19 terus melakukan patroli  dan Himbauan dalam rangka mengawal penerapan “Adaptasi Kebiasaan Baru” dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan, Minggu pagi, (30/08/2020)
Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19, khususnya di Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Selain itu juga untuk menjaga situasi Kamtibmas yang tetap aman dan Kondusif.

Kanit Binmas Polsek Pontianak Utara, Iptu Y. Willem mengatakan,
“Kegiatan ini untuk mengantisipasi Penyebaran Covid-19 dan Petugas yang terlibat dalam Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Tahun 2020 hampir tiap hari melaksanakan Giat Patroli dan memberikan imbauan dan sosialisasi kepada warga masyarakat di sejumlah Pasar, Mall, Cafe hingga warung kopi,” ujar Iptu Y. Wilem.

Pada pagi hari ini,  Minggu, tanggal 30 Agustus 2020, Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Tahun 2020 melakukan patroli dan Himbauan di  Pasar Mawar Kelurahan Darat Sekip Jl. HOS Cokroaminoto, Kecamatan Pontianak Kota.

“Pasar  adalah salah satu tempat warga masyarakat berkumpul untuk membeli bahan kebutuhan rumah tangga dan di Pasar ini mudah terjadi Penularan Virus Penyakit seperti Covid-19 dan petugas aman Nusa II pencegahan Penularan covit-19 selalu memberikan himbauan untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dalam Adaptasi Kebiasaan Baru dengan Tetap pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak dalam Kegiatan diluar rumah untuk pencegahan Penularan covit-19” jelas Iptu Y. Wilem.

Personil Polsek Pontianak Barat laksanakan patroli Kamtibmas dan sosialisasi pencegahan penyebaran covid-19


PONTIANAK, Kalbar – Dalam rangka Pendisiplinan dan Penyampaian Pergub Kalbar No. 110 Tahun 2020 kepada Masyarakat dan Pengelola Warkop/Cafe terkait dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dengan sasaran tempat-tempat keramaian berupa Warkop, Cafe, Warung Makan serta tempat keramaian lainnya.

Kepolisian dari Sektor Pontianak Barat yang dipimpin oleh Kanit Reskrim IPTU Bargoro (selaku Ka Team UKL III) melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas dan himbauan kepada warga masyarakat, Sabtu malam (29/8/2020).

Dalam imbauannya IPTU Bargoro meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan serta selalu mewaspadai adanya aksi kejahatan yang ada disekitarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH yang berhasil dihubungi mengatakan, Yang tak kalah pentingnya lagi yaitu hindari  kerumunan, kurangi kontak fisik dan tidak bersalaman, apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya dirumah saja.

Mari kita dukung Peraturan Gubernur Kalimantan Barat Nomor.110 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian corona virus disease 2019, Ungkap Kapolsek.

Sabtu, 29 Agustus 2020

Laka tunggal mobil Fortune seruduk dua kios


PONTIANAK - Terjadi laka tunggal mobil Fortuner Nopol KB.623 L berwarna silver menabrak 2 unit kios di jalan Yam Sabran tanjung Hulu Pontianak Timur. Jumat (28/8/2020).

Akibat dari kecelakaan tersebut tidak terdapat korban jiwa maupun korban luka, namun pengemudi Fortuner yang berinisial BS (45) meninggal dunia saat tiba dirumah sakit Dugaan sementara akibat menderita sakit Jatung..

Saksi mata di Tkp warga jalan yamsabran Sanusi menjelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi pada pukul 08.30 WIB.

Pengemudi mobil datang dari arah Kota Pontianak menuju ke arah Sungai Ambawang Kabupaten Kubu Raya,
Pada saat kejadian kondisi jalan dalam keadaan sepi.

“BS mengemudikan Mobil tidak laju, waktu sampai didepan Gang Padang, dia seperti mau memarkirkan kendaraannya, namun terlewat lalu nyerempet etalase kios penjual nasi kuning dan masuk ke kios tanaman hias disebelahnya,”ujarnya.

Saksi Melihat Kejadian itu, segera mendekati mobil, dan saat pintu mobil terbuka BS dalam kondisi tak sadarkan diri.

Didalam mobil ada ada 2 orang yaitu BS dan adiknya
BS sebagai pengemudi ini bergerak megang dadanya lalu tersandar ke kursi mobil dan pingsan,”ungkap Sanusii.

Saksi Sanusi segera menghubungi petugas kepolisian dari Polsek Pontianak Timur untuk memberikan Pertolongan bersama anggota lantas Polsek Pontianak Timur untuk membawa kerumah sakit Yarsi agar mendapat pertolongan.

Kapolsek Pontianak Timur AKP Prayitno melalui Kasi Humasnya Iptu Iskak Pujianto membenarkan kejadian tersebut, dan menyampaikan bahwa pengemudi yang merupakan warga Kelurahan Batu Layang, Kecamatan Pontianak Utara meninggal dunia saat akan diberikan Pertolongan di RS Yarsi.

“Untuk penyebab Kejadian masih kita Dalami namun untuk pengemudi, diduga punya riwayat penyakit jantung.
karena didalam mobil kita temukan Obat bertulisan Darah Tinggi
“ungkapnya.

Satpas Polresta Pontianak Kota perketat penerapan aturan protokol kesehatan


Pontianak-Polresta pontianak kota masih terus melayani masyarakat di tengah pandemi Corona Covid-19. Mengingat kasus Corona masih meningkat khususnya di kalimantan barat,polresta pontianak kota melalui satlantas polresta pontianak kota memperketat aturan protokol kesehatan di lingkungannya.

Salah satu aturan protokol kesehatan yang diperketat ada di wilayah Satpas polresta pontianak kota. Kepala unit Registrasi Dan Identifikasi (kanit Regident) polresta pontianak kota, Ipda Ibrahim mengawasi langsung protokol kesehatan selama pelayanan SIM berlangsung.

Dalam kesempatan ini memberikan imbauan, dan mengatur masyarakat yang memang sedang menunggu, untuk tetap menjaga jarak dan mengikuti ptorokol kesehatan dengan baik," kata Ibrahim, Sabtu (20/8/2020).

Ibrahim mengaku sering menemukan pemohon SIM belum tertib menerapkan protokol kesehatan seperti tidak memakai masker. Oleh karena itu, Hedwin melakukan pengawasan langsung untuk mengantisipasi adanya pemohon SIM yang tidak memakai protokol kesehatan.

Dalam pengawasan itu, beberapa masyarakat ditemukan tidak menggunakan masker. Mereka mendapat teguran petugas dan langsung diberikan masker baru.

Selain itu, di ruang tunggu pemohon SIM, petugas juga mengimbau mereka yang duduk berdempetan untuk menjaga jarak sesuai garis pembatas yang tertempel di kursi. Ibrahim menegur mereka yang tidak mengindahkan protokol kesehatan.

“Ini sebenarnya rutin . Memang kita akui ada beberapa yang tidak menggunakan masker dengan mengabaikan jaga jarak,” ujar dia.

Ipda Ibrahim menerangkan, layanan kepengurusan SIM semakin diperketat mulai dari awal pemeriksaan suhu tubuh, pemberian cairan pembersih tangan, hingga penyemprotan disinfektan pada lingkungan pelayanan SIM.

Kembali sijago merah hanguskan dua rumah warga gang Puyuh 1


Pontianak, Kalbar,–Perisitiwa kebakaran melanda dua buah bangunan rumah di pemukiman padat penduduk yang berada di wilayah Pontianak Kota.

Hal tersebut di sampaikan langsung oleh Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak, Jumat(28/08/2020).

“Sekitar pukul 18.00 wib telah terjadi peristiwa kebakaran Dua buah bangunan rumah yang ada di jalan Puyuh Gg.Puyuh 1 Pontianak Kota,” ujarnya.

Adapun pemilik rumah yang terbakar yaitu milik Heriansyah dan Lim A Lian, dimana rumah Heriansyah mengalami rusak seratus persen dan rumah Lim A Lian mengalami kerusakan di bagian sekitar atap lantai dua rumahnya.

Pada saat terjadinya peristiwa kebakaran pemilik rumah Heriansyah sedang berada Sholat di Masjid, yang ada di rumah hanya istrinya yang sedang melaksanakan sholat di depan ruang tamu dan sesudah selesai melaksanakan sholat tiba-tiba istrinya diberitahu tetangga bahwa ada api yang muncul di bagian dapur rumahnya,”jelasnya.

“Untuk kerugian sementara belum bisa di taksir dan untuk korban jiwa dalam musibah kebakaran tidak ada serta penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan,”pungkas Simanjuntak.

Lebih lanjut Simanjuntak menambahkan bahwa dalam peristiwa kebakaran tersebut Personil Polsek Pontianak Kota langsung di turunkan guna melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalulintas, dan setelah api padam langsung di lakukan pemasangan Garis Polisi di area Tempat Kejadian Perkara peristiwa kebakaran tersebut,” tutupnya.

Polresta Pontianak Kota semprotkan cairan disinfektan di jalan Kota Pontianak

Pontianak,Kalbar - Polresta Pontianak Kota bersama Dit Samapta dan Sat Brimob Polda Kalbar melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan disejumlah titik di kota Pontianak, Jumat (28/08/2020).

Menggunaan AWC (Armour Water Canon) inventaris Sat Sabhara Polresta Pontianak Kota, Kabag Ops, AKP. Rizal Satria Ferdianto, S.IK., memimpin giat penyemprotan disinfektan di sebagian jalan utama kecamatan Pontianak Barat dan Pontianak Kota.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., menjelaskan bahwa kegiatan gabungan penyemprotan disinfektan tersebut dalam rangka pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang akhir-akhir ini kembali merebak dengan ditemukannya kasus konfirmasi positif di kota Pontianak.

"Hari ini kami kembali melaksanakan penyemprotan disinfektan bergabung dengan Dit Samapta dan Brimob Polda Kalbar untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19. Kita ketahui bersama kota Pontianak kembali melaporkan ditemukan sejumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19, setelah sempat beberapa lama melaporkan nol kasus konfirmasi", terang Kapolresta.

Setelah apel pagi gabungan Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Polda Kalbar di depan Mako Polsekwas Pelabuhan Dwikora Pontianak, personil Polresta Pontianak Kota dipimpin Kabag Ops, AKP. Rizal Satria Ferdianto, S.IK., memulai giat penyemprotan dengan mengambil rute ke arah kecamatan Pontianak Barat dan Pontianak Kota melalui Jl. Pak Kasih, kemudian menuju Gertak 1, menyisir sepanjang Jl. Hasanudin dan Jl. H.R.A Rahman, lanjut ke Jl Husein Hamzah, kemudian berbelok ke kiri menuju Jl. Wahidin. S, tembus ke Jl. Dr. Sutomo, belok kiri menuju Jl. Sultan Abdurrahman dan berakhir di depan Mako Polresta Pontianak Kota.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK.,M.M., dalam keterangannya menambahkan bahwa perlu sinergitas, usaha yang serius, dan kerja sama yang sangat kuat semua lapisan masyarakat untuk mendukung pencegahan penyebaran virus Covid-19 di kota Pontianak.

"Dalam usaha mendukung keselamatan masyarakat, diperlukan giat preventif yang sangat masiv bukan hanya dari pemerintah dan aparat TNI/Polri, melainkan kita semua warga kota Pontianak," tambah Kapolresta

"Dukungan penuh dari masyarakat, dengan cara lebih disiplin lagi menerapkan protokol kesehatan di kehidupan sehari-hari, selalu menggunakan masker, mencuci tangan selesai aktifitas, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, akan membawa keberhasilan lebih cepat dalam mencegah penyebaran virus ini", tutup Kapolresta Pontianak Kota. 

Jumat, 28 Agustus 2020

Polsek Pontianak Kota berikan himbauan tentang protokol kesehatan

Pontianak,Kalbar -- Wabah Virus Corona masih ada, usaha terus di lakukan guna mencegah meluasnya penyebaran penularan virus tersebut terhadap warga masyarkat.

Seperti yang di lakukan oleh 10 (sepuluh) orang petugas Polsek Polsek Pontianak Kota yang terlibat dalam Satgas Aman Nusa II Kapuas 2020 Penanganan Covid -19 yang di Pimpin oleh Ipda Djoko Prayetno.

Kegiatan tersebut berlangsung di sekitar pasar tengah jalan Asahan Pontianak, Jum'at (28/08/2020) pagi.

Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak mengatakan bahwa untuk kesepuluh orang personil Polsek Pontianak Kota tersebut di beri tugas khusus setiap harinya untuk memberikan himbauan tentang protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran Covid-19," Ujarnya.

Dengan berpatroli jalan kaki personil tersebut memberikan himbauan kepada pengunjung, karyawan, pedagang maupun tukang parkir agar selalu menggunakan masker, jaga jarak serta rajin cuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir,"Tandasnya.

Simanjuntak berharap dengan adanya kedatangan personil kepolisan sektor pontianak kota di wilayah pasar tengah tersebut dalam memberikan himbauan protokol kesehatan dapat berguna dan bermanfaat dalam mencegah meluasnya penyebaran virus corona,"Harapnya.

Polsek Pontianak Timur adakan acara selamatan dan baca doa bersama


Pontianak – Kapolsek Pontianak Timur Akp Prayitno SH.MH beserta Anggota mengadakan Selamatan di Mushola Polsek Pontianak Timur
Acara selamatan ini digelar guna mengawali penugasanya sebagai Kapolsek Lebih kurang 1 bln ini.
Dan baru pada hari ini ada kesempatan untuk membaca doa bersama anggota, Jumat (28/08)

Menurut Kapolsek Pontianak Timur Akp Prayitno SH.MH acara selamatan ini tujuan Utamanya Agar kita selama bertugas selalu mendapatkan perlindungan dari Allah SWT dan semua kegiatan yang dilakukan oleh anggota Polsek pontianak Timur selalu membawa berkah dan diridhoi Allah SWT serta dijaga keselamatannya.

Selamatan dan baca doa bersama dipimpin oleh Habib Fachri Hamzah Tokoh agama Dari kecamatan Pontianak Timur.

Dalam Tauziahnya Habib Hamzah mengingatkan kepada seluruh anggota Polsek setiap akan melaksanakan tugas apapun hendaknya selalu ingat dan mohon doa serta ridhonya dari Allah SWT.

Setelah acara selamatan dan baca doa selesai dilanjutkan dengan membacakan tahlill kepada Aiptu Triyadi setiyono yang baru sja di panggil menghadap alloh Karena mengalami Gagal Ginjal dan di makamkan di kampung Halamannya di Tegal Jawa Tengah pada Kamis (27/08) kemarin.


Polsek Pontianak Timur pasang banner Himbauan kepada masyarakat agar selalu memakai masker

PONTIANAK – Sebagaimana himbauan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Provinsi Kalbar berkaitan dengan Pencegahan Penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kalimantan Barat maka Polsek Pontianak Timur juga mengeluarkan himbauan yang disampaikan kepada masyarakat melalui media Online banner dengan ukuran besar. Kamis (27/08/2020).
Diawali dengan pemasangan banner himbauan di depan Pos Lantas Jln Tanjung Raya Pontianak Timur yang dilakukan oleh Kanit Lantas kemudian dilanjutkan oleh Bhabinkamtibmas dan anggota polsek pontianak Timur untuk memasang Banner ditempat tempat strategis yang mudah di lihat dan di baca oleh masyarakat pengguna jalan diwilayah pontianak Timur.

Ini semua sebagai bentuk upaya mengajak semua pihak untuk bersama-sama mencegah penyebaran virus Corona di wilayah Pontianak Timur dengan himbauan menggunakan Masker.

Kapolsek Pontianak Timur Akp Prayitno menerangkan Rencana untuk hari ini untuk pemasangan Banner akan dilanjutkan dengan mengunggah himbauan dari tokoh masyarakat pontianak Timur.

personil Satgas covid-19 Polsek Pontianak Barat berikan himbauan tentang protokol kesehatan


PONTIANAK, Kalbar – Kepolisian Sektor Pontianak Barat yang tergbaung dalam Satgas Aman Nusa II terus berupaya melaksanakan himbauan guna melakukan pencegahan Covid-19, seperti halnya yang dilakukan pada Jum’at pagi, (28/8/2020).

Pada kesempatan tersebut, Team memberikan himbauan serta sosolialisasi pencegahan penyebaran virus corona di pasar maupun tempat umum lainnya agar senantiasa melakukan social distancing atau menjaga jarak serta selalu menjaga kebersihan dengan rajin cuci tangan ditempat yang sudah banyak disediakan.

Team juga menghimbau agar masyarakat mematuhi himbauan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru, ada baiknya masyarakat untuk berdiam diri dirumah dan jika memang ada keperluan yang mendesak diminta agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Mari kita patuhi kebijakan pemerintah guna kebaikan kita bersama guna mencegah penyebaran virus corona diwilayah kita”, ujar salah satu Anggota Team Satgas Aman Nusa II Iptu Hadi Sihartono.

Ditempat terpisah, Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH.,  meminta agar masyarakat tetap tenang dan jangan panik namun diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing dan mengikuti informasi serta himbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Kapolsek  juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak menyebarkan berita-berita bohong atau Hoax yang dapat menyesatkan.

Kamis, 27 Agustus 2020

Personil Polsek Pontianak Kota datangi Cafe dan Warkop berikan himbauan terkait protokol kesehatan

PONTIANAK KALBAR –Sejumlah Cafe dan Warkop yang ada disepanjang jalan Danau Sentarum Pontianak secara tiba-tiba telah di datangi oleh belasan petugas Kepolisian dari Sektor Pontianak Kota,Rabu (26/08/2020) malam.

Kedatangan petugas Kepolisian Sektor Pontianak Kota yang di pimpin oleh Kanit Lantas Iptu Edy Karnadi yang bertujuan guna memberikan himbauan tentang protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada pelaku usaha cafe dan warkop serta bagi pengunjung yang ada.

Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak menerangkan bahwa ada beberapa cafe maupun warkop yang ada di sekitar jalan tersebut sudah kami kunjungi untuk di berikan himbauan tentang protokol kesehatan,” terangnya.

Tak hanya memberikan himbauan protokol kesehatan, kami juga telah menyampaikan kepada pemilik usaha cafe dan warkop tentang adanya Pergub Kalbar No.110 thn 2020 tentang Covid-19, yang mengatur tentang Sanksi Pelanggaran Protokol Kesehatan Covid-19 Bagi Pelaku Usaha, Pengelola, Penyelenggara atau Penanggung Jawab Tempat Dan Fasilitas Umum, Serta adanya Kewajiban Dan Larangan Bagi Pelaku Usaha,”Jelasnya.

Semoga saja dengan adanya himbauan protokol kesehatan yang sudah kami berikan terhadap pelaku usaha cafe dan warkop malam ini, dapat dipatuhi serta diterapkan guna mencegah dan meluasnya penularan penyebaran covid,-19 di Kota Pontianak,”Tutup Simanjuntak.

Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora pasang spanduk mengajak masyarakat memakai masker


PONTIANAK, Kalbar – Untuk mensosialisasikan ajakan Presiden tentang protokol kesehatan dengan wajib memakai masker, Polsek kawasan pelabuhan Dwikora Polresta Pontianak Kota memasang spanduk di lokasi yang strategis, Kamis (27/08/2020).

Dimana spanduk tersebut mengajak masyarakat “kite Pakai Masker” Dengan adanya ajakan tersebut, Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora  langsung mengampanyekan spanduk tersebut.

Sosialisasi juga terus dilakukan untuk mengubah perilaku dan kedisiplinan masyarakat. Di antaranya imbauan melakukan jaga jarak, pemakaian masker, hingga cuci tangan menggunakan sabun.

Kapolsek kawasan pelabuhan Dwikora AKP Firah Meydar Hasan SH, SIK., mengatakan, pemasangan spanduk ini merupakan ajakan Presiden RI dan atensi pimpinan Polri untuk memakai masker guna mencegah penyebaran Covid-19, terkait itu kita memasang spanduk himbauan dan edukasi yang diharapkan bisa turut aktif guna mencerdaskan dan mendorong elemen masyarakat agar disiplin dan patuh protokol kesehatan”.katanya.

“Dengan upaya pemasangan spanduk tersebut diharapkan dapat menjadi perhatian masyarakat khususnya dalam mencegah akan penyebaran virus corona covid 19 sekaligus upaya bagaimana saja dalam menanganinya sehingga mampu memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19” harapnya. 

Kanit Lantas Polsek Pontianak Barat Sosialisasikan Pergub Nomor 110 Ditempat Yang Ramai Aktivitas Warga


PONTIANAK, Kalbar – Dalam rangka Pendisiplinan dan Penyampaian Pergub Kalbar No. 110 Tahun 2020 kepada Masyarakat dan Pengelola Warkop/Cafe terkait dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dengan sasaran tempat-tempat keramaian berupa Warkop, Cafe, Warung Makan serta tempat keramaian lainnya.

Kepolisian dari Sektor Pontianak Barat yang dipimpin oleh Kanit Lantas Iptu Nursadi (selaku Ka Team UKL V) melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas dan himbauan kepada warga masyarakat, Rabu malam (26/8/2020).

Dalam imbauannya Iptu Nursadi meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan serta selalu mewaspadai adanya aksi kejahatan yang ada disekitarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH yang berhasil dihubungi mengatakan, Yang tak kalah pentingnya lagi yaitu hindari  kerumunan, kurangi kontak fisik dan tidak bersalaman, apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya dirumah saja.

Mari kita dukung Peraturan Gubernur Kalimantan Barat Nomor.110 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian corona virus disease 2019, Ungkap Kapolsek

AKP Sugiyono, SH periksa sikap tampang anggota Sabhara Polresta Pontianak Kota

Pontianak, Kalbar - Kasat Sabhara Polresta Pontianak Kota, AKP. Sugiyono, S.H., bersama  para Kanit melakukan pemeriksaan sikap tampang anggota. Pemeriksaan itu dilakukan usai pelaksanaan Apel Pagi di halaman Mapolresta Pontianak Kota, Kamis (27/08/2020).

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., melalui Kasat Sabhara, AKP. Sugiyono, S.H., mengatakan, pemeriksaan tampang itu dilakukan untuk menjaga performa dan sikap tampang serta kedisiplinan anggota Sat Sabhara.

Kasat Sabhara Polresta Pontianak Kota, AKP. Sugiyono, S.H., mengatakan bahwa pemeriksaan sikap tampang anggota Sat Sabhara meliputi, potongan rambut, kerapian baju, sepatu dan atribut seragam Polri lainnya.

“Pemeriksaan rutin ini kami lakukan agar Polisi bisa menjaga kerapian dan bisa mewujudkan karakter Polisi yang tegas namun humanis, mengingat Sabhara adalah etalase Polri yang setiap hari berinteraksi langsung dengan masyarakat," tutur Kasat Sabhara.

Kasat Sabhara Polresta Pontianak Kota, AKP. Sugiyono, S.H., menambahkan pemeriksaan tampang itu merupakan upaya penegakan disiplin, karena polisi setiap hari berinteraksi dengan masyarakat. Sebagai panutan masyarakat, anggota harus berpenampilan yang baik, dan menarik.

“Dari kegiatan pemeriksaan yang kami laksanakan tadi, alhamdulillah tidak ditemukan pelanggaran maupun penyimpangan apapun oleh personel Sat Sabhara Polresta Pontianak Kota", tutup Sugiyono.

Rabu, 26 Agustus 2020

Himbauan Pencegahan Covid-19 Di Pasar Teratai Pontianak Barat Dilakukan Oleh Team Satgas Aman Nusa II Pimpinan Iptu Hadi Suhartono

PONTIANAK, Kalbar – Kepolisian Sektor Pontianak Barat yang tergbaung dalam Satgas Aman Nusa II pimpinam Iptu Hadi Suhartono terus berupaya melaksanakan himbauan guna melakukan pencegahan Covid-19, pada Rabu, (26/8/2020).

Pada kesempatan tersebut, Team memberikan himbauan serta sosolialisasi pencegahan penyebaran virus corona di pasar maupun tempat umum lainnya agar senantiasa melakukan social distancing atau menjaga jarak serta selalu menjaga kebersihan dengan rajin cuci tangan ditempat yang sudah banyak disediakan.

Team juga menghimbau agar masyarakat mematuhi himbauan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru, ada baiknya masyarakat untuk berdiam diri dirumah dan jika memang ada keperluan yang mendesak diminta agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Mari kita patuhi kebijakan pemerintah guna kebaikan kita bersama guna mencegah penyebaran virus corona diwilayah kita”, ujar ketua Team Satgas Aman Nusa II Iptu Hadi Suhartono.

Ditempat terpisah, Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH.,  meminta agar masyarakat tetap tenang dan jangan panik namun diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing dan mengikuti informasi serta himbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah. 

Kapolsek  juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak menyebarkan berita-berita bohong atau Hoax yang dapat menyesatkan.

Patroli Polsek Pontianak Timur himbau agar masyarakat selalu tingkatkan kewaspadaan dan jaga jarak aman


PONTIANAK, – Dengan tahapan Adaptasi Kebiasaan Baru, Polsek Pontianak Timur yang dipimpin oleh Kanit Sabhara Iptu Sarjono melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas dan menghimbau kepada warga masyarakat, Selasa malam (25/08/2020).

Dalam imbauannya Iptu Sarjono meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan serta selalu mewaspadai adanya aksi kejahatan yang ada disekitarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Timur Akp Prayitno yang dihubungi secara terpisah melalui kasi Humas Iptu Iskak Pujiyanto mengatakan, pentingnya kita menghindari kerumunan dan kurangi kontak fisik serta jaga Jarak jika tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya tinggal dirumah.

Mari kita semua mendukung kebijakan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru dengan membuka kembali aktivitas ekonomi, sosial dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar kesehatan, jaga pola hidup bersih dan sehat agar imunitas tubuh kuat melawan covid 19, serta sempatkan berjemur dan berolahraga, “ jelasnya.

Polresta Pontianak Kota perketat penerapan protokol kesehatan

Pontianak, Kalbar - Terus berupaya melayani masyarakat dengan pelayanan prima kepolisian, Polresta Pontianak Kota terapkan protokol kesehatan ketat kepada masyarakat di tempat pelayanan publik.

Penerapan protokol kesehatan di Kantor Polresta Pontianak Kota dimulai dari penyediaan fasilitas cuci tangan yang terletak di parkiran kendaraan roda dua di depan penjagaan. Kemudian, masyarakat yang akan mengurus keperluannya di pelayanan publik Polresta Pontianak Kota, akan melalui bilik disinfektan, kemudian diarahkan ketahap pemeriksaan suhu tubuh menggunakan thermo gun oleh personil Unit Urkes Polresta Pontianak Kota.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., menjelaskan bahwa dimasa adaptasi kebiasaan baru pihaknya terus berupaya keras membantu pemerintah dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat termasuk di Kantor Polresta Pontianak Kota.

"Memasuki era kebijakan adaptasi kebiasaan baru, kami tetap membuka pelayanan publik seperti penerbitan SIM, pelayanan SPKT, dan pelayanan SKCK tetapi kami juga harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat", ujar Komarudin.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., juga menambahkan pihaknya sudah menyediakan semua fasilitas protokol kesehatan seperti cairan handsanitizer disetiap loket pelayanan publik. Pihaknya juga menjadikan Polresta Pontianak Kota menjadi area wajib masker.

Tak hanya masyarakat, personil Polresta Pontianak Kota juga diwajibkan menerapkan protokol kesehatan dari mulai memasuki kawasan kantor hingga di ruangan kerja masing-masing.

"Ya, Polresta Pontianak Kota adalah area wajib masker. Kami menerapkan ini bukan hanya kepada masyarakat yang datang, tetapi juga kepada personil Polresta Pontianak Kota sendiri. Bagi masyarakat yang tidak mengenakan masker, mohon maaf tidak kami layani. Akan kami arahkan untuk kembali lagi dengan sudah mengenakan masker. Dan bagi personil Polri, saya akan tindak tegas, saya kenakan peraturan disiplin", ujar Kapolresta Pontianak Kota.

Beliau juga menambahkan, penerapan protokol kesehatan yang ketat tersebut juga berlaku di SAT PAS SIM Sat Lantas Polresta Pontianak Kota, dan seluruh Polsek Jajaran Polresta Pontianak Kota.

Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat Iptu Surojo Sambangi Tokoh Masyarakat

PONTIANAK, Kalbar - Guna mewujudkan kebersamaan dan sinergitas antara pihak Kepolisian dengan warga masyarakat, Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat Iptu Surojo sambangi tokoh masyarakat pada Rabu (25/8/2020). 

Selaku Kanit Binmas yang kali ini menyambangi salah satu tokoh masyarakat Bpk. Usman dikediamannya di Komp. Hasian Permai Pontianak Barat, sebagai upaya mendekatkan diri untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak untuk bersama-sama dalam mengantisipasi adanya pandemi virus covid-19

“Kami mengharap kepada warga masyarakat agar peduli terhadap lingkungannya masing-masing dari aksi kejahatan, maka situasi kamtibmas yang aman dan kondusif mudah terwujud, dan kami juga mengajak kepada tokoh mesyarakat agar mau membantu untuk mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan” jelas Iptu Surojo.

Sementara itu di tempat terpisah Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, M.H., mengatakan bahwa Kanit Binmas beserta Bhabinkamtibmas harus selalu rutin sambangi toga, tomas, todat dan warga masyarakat di desa binaannya, sehingga terjalin komunikasi yang baik untuk ciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat berikan himbauan kepada masyarakat tentang pencegahan penyebaran covid-19


PONTIANAK, Kalbar –  Memasuki tahapan Adaptasi Kebiasaan Baru, Kepolisian dari Sektor Pontianak Barat yang dipimpin oleh Kanit Binmas Iptu Surojo (Ka Team UKL IV) melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas dan himbauan kepada warga masyarakat, Selasa malam (25/8/2020).

Dalam imbauannya Iptu Surojo meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan serta selalu mewaspadai adanya aksi kejahatan yang ada disekitarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH yang berhasil dihubungi mengatakan, Yang tak kalah pentingnya lagi yaitu hindari  kerumunan, kurangi kontak fisik dan tidak bersalaman, apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya dirumah saja.

Mari kita dukung  kebijakan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru dengan membuka  kembali aktivitas ekonomi, sosial  dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar kesehatan, jaga pola hidup bersih dan sehat agar imunitas tubuh kuat melawan virus covid 19, serta sempatkan berjemur dan berolahraga, “ jelasnya. 

Selasa, 25 Agustus 2020

Kabag Sumda lakukan pengecekan dan penegakan disiplin anggota Polwan Polresta Pontianak Kota.

Pontianak, Kalbar – Polresta Pontianak Kota menggelar kegiatan penegakan disiplin bagi anggota Polwan Polresta Pontianak Kota dan jajaran, Selasa (25/08/2020).

Dipimpin Kabag Sumda, AKP Sandhy. W. G. Suawa, S.P., S.IK., kegiatan pengecekan dan penegakan disiplin anggota Polwan meliputi pemeriksaan surat menyurat baik itu KTP, KTA, SIM, dan STNK, juga memeriksa kerapian penampilan atau sikap tampang Polwan.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., melalui Kabag Sumda, AKP. Sandhy. W.G. Suawa, S.P., S.IK., menuturkan penegakan disiplin anggota Polri adalah adalah kegiatan rutin yang selalu dilaksanakan Polri agar sebagai anggota Polri diharapkan selalu berpenampilan baik, dan selalu disiplin.

"Kedisiplinan sudah menjadi darah daging bagi anggota Kepolisian. Sebelum menertibkan masyarakat, Polri mestinya harus tertib dulu. Sebelum menegakkan hukum, Polri harus patuh hukum dulu. Setiap personil Polri diharapkan bisa menjadi contoh dan tauladan bagi masyarakat dimanapun berada", ujar Sandhy.

Kegiatan penegakan disiplin bagi personil Polwan Polresta Pontianak Kota tersebut juga dalam rangka HUT Polisi Wanita ke-72 yang jatuh pada tanggal 1 September 2020 mendatang. Dalam kegiatan tersebut, tidak ditemukan pelanggaran disiplin baik itu dari segi sikap tampang, maupun surat menyurat kelengkapan baik kendaraan bermotor maupun perorangan.

“Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran anggota agar lebih disiplin, baik dalam pelaksanaan tugas maupun terhadap aturan-aturan hukum yang berlaku sehingga tidak ada lagi ditemukan pelanggaran-pelanggaran, sehingga Polri dalam pelaksanaan tugas benar-benar menjadi contoh dan tauladan sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegak hukum, yang profesional, modern, dan terpercaya", pungkas Sandhy.

Polsek Pontianak Timur Perketat bagi warga yang akan mengunjungi tahanan

PONTIANAK, metro7.co.id – Terkait dengan adanya Adaptasi Kebiasaan baru yang sedang digencarkan oleh pemerintah, mambuat Polsek Pontianak Timur yang menjadi pelaksana sebagai Tim Aman Nusa mengambil langkah antisipasi untuk  mewaspadai pengunjung tahanan, Senin (24/08).

Banyaknya tahanan Polsek Pontianak Timur sejumlah 35 orang termasuk titipan dari kejaksaan tentunya dimusim pademi ini sangat diperlukan perhatian khusus oleh petugas, pengunjung tahanan maupun pada tahanan itu sendiri.

Menyikapi hal tersebut diatas Kapolsek Pontianak Timur AKP Prayitno memberikan penekanan kepada seluruh anggota segera menindak Lanjuti terhadap tamu terutama pengunjung tahanan.

Semua tamu Polsek Pontianak Timur dan pengunjung tahanan agar dilakukan sterilisasi dengan mencuci tangan di tempat yang sudah disediakan dan dilakukan pemeriksaan terhadap barang – barang bawaan para pengunjung.

“Untuk pengunjung tahanan dilarang membawa anak – anak dan tetap akan kami larang jika dibawa, karena kita semua tahu bahwa pemerintah kota meliburkan sekolah agar mereka (anak -anak) dapat terlindung dari Covid ini,” tegas Kapolsek. 

Personil Polsek Pontianak Barat Lakukan Pengamanan Dan Pendampingan Giat Bhakti Sosial Bhayangkari Cabang Kota Pontianak


PONTIANAK, Kalbar – Dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke 68 Tahun 2020, Bhayangkari Cabang Kota Pontianak bersama Bhayangkari Ranting Pontianak Barat melaksanakan kegiatan bhakti sosial (Baksos) membagikan paket sembako dan masker, Senin (24/8/2020) pukul 09.00 WIB.

Ketua Bhayangkari Cabang Pontianak Kota Ny. Lea Komarudin menyatakan, bahwa kegiatan bhakti sosial ini merupakan wujud kepedulian para bhayangkari, yang merupakan istri polisi di Polresta Pontianak Kota dan Polsek jajaran.

Ny. Lea Komarudin menambahkan, bahwa kepedulian kami kepada masyarakat, semoga dapat bermanfaat dan bisa meringankan beban hidup masyarakat.”Serta Bhayangkari juga bisa ikut berperan dalam kehidupan masyarakat,” ujarnya.

Dalam kegiatan baksos ini, Ny. Lea Komarudin selaku ketua Bhayangkari Cabang Pontianak Kota, di dampingi oleh ibu Bhayangkari Ranting Pontianak Barat membagikan 20 paket sembako kepada warga yang benar-benar membutuhkan, dalam satu paket berisikan 1 Karung beras ukuran 5 Kg, 15 bungkus mie instant, dan 1 liter minyak goreng, selain itu juga membagikan masker kepada warga lainnya.

Sementara itu, Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, M.H., yang juga turut mendampingi kegiatan tersebut mengatakan bahwa dari pihak Polsek juga ikut dilibatkan anggotanya untuk melakukan pengamanan serta pendampingan, tuturnya.

Pelaksanaan kegiatan berjalan dengan aman dan lancar sesuai rencana, dari pantauan dilapangan, masyarakat merasa senang dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh ibu-ibu Bhayangkari, tutup kapolsek.

Personil satuan lalulintas Polresta Pontianak Kota berikan tegorankepada pengendara sepeda motor yang tidak memakai masker


Pontianak-Himbauan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan selama melakukan aktivitas di luar rumah selama pandemi covid 19 terus dilakukan oleh jajaran Satlantas pontianak kota selain melakukan Himbauan, Personil Sat Lantas polresta pontianak kota juga Menegur pengendara yang tidak menggunakan masker, selasa (25/08/2020)

Kasat Lantas Polresta pontianak kota AKP Priscilla Oktaviana, S.I.K mengatakan, Memberikan Teguran dan Himbauan yang tidak menggunakan masker merupakan satu cara dalam memutus rantai penyebaran virus covid 19, termasuk untuk terus mengikuti dan mematuhi himbauan pemerintah.

“Menegur pengendara yang tidak menggunakan masker merupakan salah satu cara untuk menekan penyebaran Virus Covid 19, memakai masker adalah untuk keselamatan sesama,” Ucapnya.

Menurutnya, Peneguran pengendara yang tidak menggunakan masker merupakan bagian dari Langkah-langkah dalam pencegahan dan penyebaran wabah covid 19.

Sat Lantas Polresta pontianak kota dan jajaran memberikan imbauan kepada pengendara untuk mentaati protokol kesehatan secara tepat dan tidak asal-asalan sebagai tindakan membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Covid 19.

Antisipasi gangguan Kamtibmas Polsek Pontianak Utara intens laksanakan kegiatan Blue Patrol

Pontianak, Kalbar – Personil Kepolsian Sektor Pontianak Utara  melaksanakan Kegiatan Blue Patrol  dan Himbauan untuk mencegah penyebaran Covid-19, Minggu malam,  (24/08)

Pelaksanaan Giat Blue patrol dipimpin oleh Piket Pawas Iptu Hamdani dengan kekuatan 5(lima) Personil Polsek Pontianak Utara dan menyambangi :

– Cafe dan Warung Kopi di jln. 28 Oktober Kel. Siantan Hulu.
-Cafe dan Warung Kopi di jln. Budi Utomo Kel. Siantan Hulu.

Piket Pawas Iptu Hamdani mengatakan, ” Personil Polsek Pontianak Utara melaksanakan kegiatan  Blue Patrol memberikan Himbauan kepada warga untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak aman dan selalu cuci tangan guna mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19,

“Kita berharap masyarakat dapat melaksanakan semua himbauan yang sudah disampaikan, baik penggunaan masker, cuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkerumun.

“Tempat tempat Usaha di ijinkan buka dan beroperasi oleh Pemerintah buka karena alasan sudah aman dari Pandemi Covid-19, tetapi untuk mengerakan perekonomian,” jelasnya.

Mari secara bersama sama kita laksanakan dan terapkan Protokol Kesehatan di masa Adaptasi Kebiasaan Baru dalam melakukan aktivitas untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19,  “pungkas Iptu Hamdani.

Dengan protokol kesehatan yang ketat, SIM keliling Polresta Pontianak Kota kembali di oprasionalkan


Pontianak — Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pontianak kota melalui Satlantas kembali menjadwalkan layanan SIM keliling. Layanan ini akan memudahkan masyarakat memperpanjang SIM tanpa harus mendatangi Satpas polresta pontianak kota

Kasatlantas Polresta pontianak kota AKP Priscilla Oktaviana, S.I.K mengatakan layanan SIM kelilimg kembali diadakan dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).dan melakukan pelayanan dengan protokol kesehatan yang ketat, Dengan SIM keliling, maka penumpukan orang yang ingin mengajukan SIM bisa diminimalisasi.

“Supaya nggak numpuk di Satpas kita, maka kami jadwalkan kembali SIM keliling untuk beroperasi,” kata Kasatlantas dalam keterangan tertulis , Senin (24/8).

Ia menyebutkan SIM keliling diaktifkan kembali sesuai jadwalnya ke wilayah kota Pontianak , SIM keliling beroperasi dari pukul 09.00 - 11.30 WIB, di beberapa tempat yang sudah dijadwalkan,silahkan masyarakat melihat jadwal yang dimana jadwal tersebut kami share melalui media sosial kami setiap hari nya. Menurutnya, masyarakat kota pontianak yang telah memiliki SIM namun masa berlakunya akan habis, tak perlu repot mendatangi satpas kami untuk melakukan perpanjangan.

Di masa new normal atau Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) ini, Polresta pontianak kota menggelar program SIM Keliling untuk mempermudah masyarakat dalam perpanjangan SIM. Pengoperasionalan kembali layanan keliling juga untuk mencegah penumpukan pemohon di Mapolresta Pontianak Kota.

SIM Keliling ini bermanfaat bagi warga yang ingin memperpanjang masa berlaku SIM-nya.

Senin, 24 Agustus 2020

Polsek Pontianak Kota Lakukan Pengaman Wisuda XXIII Program Sarjana dan Diploma Tiga


Pontianak – Sebanyak sepuluh orang Personil dari Sektor Pontianak Kota melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalulintas di Gedung Pontianak Convention Centre (PCC) Jalan Sultan Abdurrahman Pontianak, Sabtu (22/08/2020) pagi.

Pengamanan serta pengaturan arus lalin di laksanakan dalam rangka kegiatan Wisuda XXIII Program Sarjana dan Diploma Tiga, STIE Indonesia Pontianak, ASMI Pontianak serta STBA Pontianak.

Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak, pada saat di konfirmasi Senin (24/08/2020) menjelaskan bahwa sejumlah 239 (dua ratus tiga puluh sembilan) orang mahasiswa dan mahasiswi telah mengikuti acara wisuda di gedung tersebut,” Tegasnya.

Simanjuntak menambahkan bahwa untuk keseluruhan jumlah undangan yang hadir ada sekitar 300 (tiga ratus) orang yang terdiri dari internal kampus dan wisudawan sebab untuk orang tua wisudawan tidak diperbolehkan hadir,”Tandasnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut berakhir dengan aman dan tertib, serta menerapkan peraturan tentang protokol kesehatan Covid-19,”Ungkap Aiptu Simanjuntak.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK. M.M., Pimpin Sidang Kelululusan pemeriksaan administrasi

Pontianak, Kalbar - Polresta Pontianak Kota menggelar Sidang Dan Pengumuman Kelulusan Pemeriksaan Administrasi (Rik Min) Awal Berkas Peserta Seleksi Bintara Polri T.A 2020 Panitia Daerah (Panda) Polda Kalbar di Aula Mapolresta, Minggu (23/08/2020).

Dipimpin Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK. M.M., didampingi Kabag Sumda, AKP. Sandhy. W. G. Suawa, S.P., S.IK., sidang juga dihadiri oleh pengawas internal yaitu Kasi Was, Iptu Dumaria Silalahi, S.H., dan Kasi Propam Polresta Pontianak Kota, Iptu. Sunarto, serta pengawas eksternal, Zulfahmi dari LSM Permata Pontianak dan Ferriyanto dari Harian Tribun Pontianak.

Dalam keterangan persnya, Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., menyatakan bahwa total peserta calon Bintara Polri yang mendaftar di Pabanrim Seleksi Bintara Polri tahun anggaran 2020 Polresta Pontianak Kota adalah 735 orang. 

"Alhamdulillah hari ini kami telah melaksanakan sidang kelulusan Rikmin Awal Pabanrim Seleksi Bintara Polri tahun anggaran 2020 kota Pontianak, dimana dari total 735 orang pendaftar, sampai dengan batas waktu pemeriksaan akhir kemarin, yang hadir sebanyak 524 orang, 440 peserta dinyatakan memenuhi syarat, dan ada 84 orang adik-adik kita dinyatakan tidak memenuhi syarat", ujar Kapolresta

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., menambahkan bahwa sebanyak 84 orang yang dinyatakan tidak memenuhi syarat didominasi kekurangan tinggi badan sebagaimana yang dipersyaratkan yaitu 165 cm untuk pria, dan 160 cm untuk wanita.

Adapun dari 84 peserta yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) terdiri dari 74 orang pria dan 10 orang pendaftar wanita dengan rincian TMS Jurusan sebanyak 1 orang wanita, TMS tinggi badan sebanyak 17 orang pria dan 8 orang wanita, serta TMS tidak hadir sebanyak 58 orang terdiri dari 51 orang pria dan 7 orang wanita.

Diakhir keterangan persnya, Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., berpesan kepada peserta yang dinyatakan TMS untuk tidak menyerah menggapai impian masa depan. 

"Kepada adik-adik yang dinyatakan TMS, jangan pernah putus harapan. Kalian masih muda masih bisa berkembang. Mengingat usia yang masih muda, masih memungkinkan untuk mendaftar di tahun-tahun mendatang tentunya dengan persiapan yang lebih matang", pesan Kapolresta.

Terkait transparansi proses seleksi, Kapolresta Pontianak Kota menegaskan bahwa dengan mengusung semboyan BETAH ( Bersih Transparan Akuntabel dan Humanis), Polri bertekad setiap tahapan seleksi penerimaan anggota Polri akan dilaksanakan dengan terbuka dan transparan dengan melibatkan semua pihak baik internal maupun eksternal.

"Dengan semboyan BETAH, Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis, Polri siap melaksanakan proses seleksi penerimaan anggota yang dilaksanakan secara terbuka dan sangat transparan. Kami juga melibatkan pengawas baik internal maupun eksternal, seperti yang kita lihat kemarin saat Rikmin awal, kami melibatkan Disdukcapil, Dinas Pendidikan dan pihak eksternal baik itu LSM maupun Media Masa untuk kita sama-sama mamastikan bahwa seluruh proses berjalan dengan bersih", ujar Kapolresta.

"Dan kedepan masih ada beberapa tahapan lagi, kami menghimbau kepada para orang tua dan para peserta sekalian, tentunya kita harus sama-sama menjaga agar semua proses berjalan dengan prinsip BETAH itu tadi, ya artinnya setiap orang tua tidak perlulah berusaha untuk mencari-cari sponsorship. Cukup percaya pada kemampuan diri sendiri, dan kami pastikan semua berjalan terbuka dan transparan", pungkas Kapolresta.

Satuan Binmas Polresta Pontianak Kota laksanakan kegiatan penerangan keliling

Pontianak-Kalbar, Personel Satbinmas Polresta Pontianak Kota tingkatkan giat Preemtif dengan Penerangan Keliling di Wilkum Polresta Pontianak, menghimbau warga dan bagikan Pamflet tentang Adaptasi Kebiasaan Baru. (23/8/20) Kegiatan ini dalam rangka kegiatan Rutin Malam Minggu Aman. 

Personel Polresta Pontianak Kota yang tergabung dalam satuan tugas Aman Nusa II pencegahan penyebaran Covid19 di Kota Pontianak menghimbau warga untuk terapkan physical distancing dan gunakan masker.

Dibawah pimpinan Para Kanit Polresta Pontianak Kota kegiatan Patroli Gabungan hari ini menyambangi Cafe dan warung yang Ramai pengunjung Jl. 28 Oktober Kec. Pontianak Utara. "Polisi rutin memberikan imbauan kepada warga yang beraktivitas diluar rumah untuk menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid19", ujar Kasat Binmas Polresta Pontianak Kota, Kompol Gatot Purwanto, SH. Lanjutnya "Masih ditemukan warga yang beraktivitas diluar rumah yang tidak memperhatikan physical distancing dan menggunakan masker".

"Bagi warga yang tidak menggunakan masker kita bagikan masker agar mereka selalu menggunakan masker apabila beraktivitas diluar rumah" ujar Kompol Gatot. 

Aktifitas masyarakat melakukan Adaptasi Kebiasaan Baru mulai mengalami peningkatan.  "Kami terus sampaikan kepada warga untuk mematuhi himbauan pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid19, terapkan physical distancing dan wajib gunakan Masker, karena dengan kepatuhan kita terhadap himbauan pencegahan Covid19, kita telah melindungi diri kita sendiri dan orang lain untuk mencegah terpapar Covid19"pungkas Kompol Gatot Purwanto. 

Minggu, 23 Agustus 2020

Personil Polsek Pontianak Barat himbau masyarakat untuk mencegah virus Corona covid-19

PONTIANAK, Kalbar – Kepolisian Sektor Pontianak Barat yang tergbaung dalam Satgas Aman Nusa II pimpinam Iptu Rumpoko Aji terus berupaya melaksanakan himbauan guna melakukan pencegahan Covid-19, seperti halnya yang dilakukan pada Minggu, (23/8/2020).

Pada kesempatan tersebut, Team memberikan himbauan serta sosolialisasi pencegahan penyebaran virus corona di pasar maupun tempat umum lainnya agar senantiasa melakukan social distancing atau menjaga jarak serta selalu menjaga kebersihan dengan rajin cuci tangan ditempat yang sudah banyak disediakan.

Team juga menghimbau agar masyarakat mematuhi himbauan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru, ada baiknya masyarakat untuk berdiam diri dirumah dan jika memang ada keperluan yang mendesak diminta agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Mari kita patuhi kebijakan pemerintah guna kebaikan kita bersama guna mencegah penyebaran virus corona diwilayah kita”, ujar ketua Team Satgas Aman Nusa II Iptu Rumpoko Aji.

Ditempat terpisah, Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH.,  meminta agar masyarakat tetap tenang dan jangan panik namun diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing dan mengikuti informasi serta himbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Kapolsek  juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak menyebarkan berita-berita bohong atau Hoax yang dapat menyesatkan.

Wakapolda Kalbar kunjungi mapolsek Pontianak Kota


Pontianak, Kalbar – Kunjungan Perdana Waka Polda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin SIK. MH, ke Mapolsek Pontianak Kota di sambut langsung oleh personil Piket SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) yang sedang bertugas, Sabtu (22/08/2020) malam.

Sesampainya di Mapolsek Pontianak Kota, Brigjen Pol Asep Safrudin SIK. MH langsung memeriksa keadaan disekitar lingkungan Polsek, baik di dalam maupun di luar Mako Polsek Pontianak Kota.
Kapolsek Pontianak Kota melalui Kasi Humas Aiptu MP Simanjuntak menjelaskan bahwa benar pada Sabtu malam sekitar pukul 20.00 Wib. Bapak Waka Polda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin SIK. MH telah datang mengunjungi Polsek Pontianak Kota,”Ujarnya.

“Kedatangan Waka Polda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin SIK. MH ke Polsek Pontianak Kota secara mendadak, “Jelas Simanjuntak.
Dirinya menambahkan dalam kunjungan tersebut Waka Polda Kalbar langsung memeriksa kesiapsiagaan personil, dan memeriksa kondisi ruang tahanan serta melakukan pengecekan penerapan protokol kesehatan dilingkungan personil Polsek Pontianak Kota.
Turut serta dalam kunjungan tersebut Kombes Pol Arif Rahman Hakim, SH, Selaku Irwasda Polda Kalbar, Kompol Royani, Selaku Pamen Irwasda Polda Kalbar, Kompol Sunaryo, Selaku Kasubdit Propam Polda Kalbar, “Tutup Simanjuntak.


Kanit Binmas Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora sosialisasikan adaptasi kebiasaan baru

PONTIANAK – Kanit Binmas Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora Ipda Sugiyanto melaksanakan Patroli sekaligus mensosialisasikan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19), Minggu (23/8/2020).

Kegiatan kali ini Kanit Binmas menyambangi warga masyarakat di  sekitar terminal penumpang Pelabuhan Dwikora   Pontianak dan Pelra Shenghie, guna memberikan himbauan Kepada masyarakat agar mentaati protokol kesehatan sebagaimana yang telah disampaikan oleh pemerintah.

Dalam himbauannya,  Kanit Binmas juga meminta kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan, hindari kerumunan dan apabila tidak ada kegiatan atau aktivitas yang tidak penting lebih baik pulang kerumah atau istrahat saja, ujarnya.

Sementara itu Kapolsek kawasan pelabuhan Dwikora AKP Firah Meydar Hasan, SH, SIK.  yang berhasil ditemui mengatakan, “Kami mohon kesadaran dari masyarakat agar dapat membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran covid 19 jangan lupa selalu cuci tangan dan jaga kesehatan,”ujarnya.

Personil Polresta Pontianak Kota laksanakan Pengamanan Ritual Peradilan Adat Oleh Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak

Pontianak,-Bertempat di rumah Rumah Radakng Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, telah berlangsung kegiatan pelaksanaan ritual peradilan Adat oleh Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak.

Menindaklanjuti kegiatan tersebut personil dari Polresta Pontianak Kota dan Polsek Pontianak Kota di turunkan guna untuk melaksanakan kegiatan pengamanan di rumah Radakng, Sabtu (22/08/2020),pagi.

Yang mana dalam kegiatan pelaksanaan pengamanan peradilan Adat oleh Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak di pimpin langsung oleh Kabagops Polresta Pontianak Kota AKP Rizal Satria Ferdianto, S.I.K.
Kapolsek Pontianak Kota Kompol Sugiono yang turut serta dalam pengamanan tersebut menjelaskan bahwa sebanyak 45 (empat puluh lima) orang personil kepolisian gabungan dari Polresta Pontianak Kota dan Polsek Pontianak Kota telah di terjunkan dalam pengamanan ritual tersebut," Jelasnya.

"Kami laksanakan pengamanan dari dimulai hingga berakhirnya ac.ara ritual tersebut yang mana dengan tujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi peserta yang sedang melaksanakan atau mengikuti kegiatan ritual peradilan Adat Dayak tersebut,"Tutup Kompol Sugiono.

Sabtu, 22 Agustus 2020

Satuan Binmas Polresta Pontianak Kota berikan himbauan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan

PONTIANAK-, Polresta Pontianak Kota kembali melaksanakan kegiatan himbauan dan sosialisasi adaptasi kebiasaan baru kepada masyarakat kota Pontianak.

Dipimpin Kabag Ops Polresta Pontianak Kota, Satgas Penanganan Covid 19 melaksanakan himbauan adaptasi kebiasaan baru kepada warga kota Pontianak, terutama bagi mereka yang biasa bersantai bersama di warung-warung kopi, cafe, dan konsumen swalayan yang ada di kota Pontianak, (22/08/2020).
Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol. Komarudin, S.IK., M.M., melalui Kabag Ops, AKP. Rizal Ferdianto, S.IK., mengatakan meski tatanan adaptasi kebiasaan baru telah resmi diberlakukan di kota Pontianak melalui Surat Edaran Walikota Pontianak No 34/EKON-SDA/Tahun 2020 tentang Penerapan Protokol Kesehatan Pedoman Normal Baru Sektor Perdagangan Dan Jasa, Satgas masih menemukan masih ada masyarakat yang belum menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. 
"Kami masih menemukan masyarakat yang tidak mengenakan masker saat nongkrong di kafe atau warung kopi, atau bahkan pemilik kafe yang belum menerapkan pengaturan meja dan kursi duduk konsumen yang sesuai dengan Surat Edaran Walikota Pontianak" ujar Rizal.

Satgas Penanganan Covid 19 Polresta Pontianak juga melaksanakan pengecekan suhu pengunjung kafe dan membagikan masker gratis untuk masyarakat yang kedapatan belum mengenakan masker.
"Kami akan terus berpatroli memberikan himbauan, mengingatkan, dan terus memberikan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan kepada kita semua warga kota Pontianak, karena disiplin menerapkan protokol kesehatan adalah pemutus mata rantai virus ini sesungguhnya" pungkas Rizal.

Satuan lalulintas Polresta Pontianak Kota laksanakan kegiatan Blue Patrol

PONTIANAK KALBAR  – Bertujuan menciptakan kelancaran lalu lintas dan rasa aman bagi masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Pontianak Kota melaksanakan “Blue Patrol” Kota Pontianak, Jumat (21/8/2020)

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M, melalui Kasat Lantas, AKP Priscilla Oktaviana.,S.I.K menjelaskan kegiatan pengaturan malam hari dan blue patrol ini digelar dihampir semua titik di jalanan kota Pontianak, mulai dari Simpang Pajak, simpang Jln Gajah Mada-Patimura, Simpang Flamboyan, hingga di simpang Tanjung Raya dan titik-titik yang dianggap rawan baik itu kemacetan, kecelakaan, maupun tindak pidana.

“Dimasa Adaptasi Kebiasaan Baru , Sat Lantas Polresta Pontianak Kota tetap melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan memberikan pelayanan seperti pengaturan lalu lintas dan pengamanan jalur juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mengenakan masker saat beraktifitas di luar rumah, dan tentunya tetap mentaati peraturan lalulintas untuk keselamatan,” ujar Priscilla.

Kasat Lantas Polresta Pontianak Kota, AKP Priscilla Oktaviana., menambahkan bahwa kegiatan Blue Patrol tersebut juga merupakan wujud kehadiran negara di tengah-tengah aktifitas masyarakat, sebagai abdi negara yang mengemban tugas pokok, melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, serta penegakan hukum.

Satgas Aman Nusa II covid-19 memberikan himbauan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan di pasar Mawar

Pontianak, Kalbar – Personil Polsek Kawasan Pelabuhan Dwikora dan Polsek Pontianak Utara  yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa II Pencegahan Covid-19 terus melakukan patroli  dan Himbauan dalam rangka mengawal penerapan “Adaptasi Kebiasaan Baru” dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan, Sabtu pagi, (22/08/2020)
Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19, khususnya di Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Selain itu juga untuk menjaga situasi Kamtibmas yang tetap aman dan Kondusif.

Kanit Binmas Polsek Pontianak Utara, Iptu Y. Willem mengatakan,
“Kegiatan ini untuk mengantisipasi Penyebaran Covid-19 dan Petugas yang terlibat dalam Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Tahun 2020 hampir tiap hari melaksanakan Giat Patroli dan memberikan imbauan dan sosialisasi kepada warga masyarakat di sejumlah Pasar, Mall, Cafe hingga warung kopi,” ujar Iptu Y. Wilem.

Pada pagi hari ini,  Sabtu, tanggal 22 Agustus 2020, Satgas Aman Nusa II Penanganan Covid-19 Tahun 2020 melakukan patroli dan Himbauan di  Pasar Mawar Kelurahan Darat Sekip Jl. HOS Cokroaminoto, Kecamatan Pontianak Kota.

“Pasar  adalah salah satu tempat warga masyarakat berkumpul untuk membeli bahan kebutuhan rumah tangga dan di Pasar ini mudah terjadi Penularan Virus Penyakit seperti Covid-19 dan petugas aman Nusa II pencegahan Penularan covit-19 selalu memberikan himbauan untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dalam Adaptasi Kebiasaan Baru dengan Tetap pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak dalam Kegiatan diluar rumah untuk pencegahan Penularan covit-19” jelas Iptu Y. Wilem.

Anggota Polsek Pontianak Barat Sosialisasikan tentang protokol kesehatan

PONTIANAK Kalbar –  Memasuki tahapan Adaptasi Kebiasaan Baru, Kepolisian dari Sektor Pontianak Barat yang dipimpin oleh Kanit Lantas Iptu Nursadi  (Ka Team UKL V) melaksanakan kegiatan imbauan dan sosalisasi kepada warga masyarakat, Jum’at malam (21/8/2020).

Dalam imbauannya Iptu Nursadi meminta agar masyarakat harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, jangan lupa gunakan masker, jaga jarak dan sering mencuci tangan.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, MH yang berhasil dihubungi mengatakan, Yang tak kalah pentingnya lagi yaitu hindari  kerumunan, kurangi kontak fisik dan tidak bersalaman, apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya dirumah saja.

Mari kita dukung  kebijakan pemerintah tentang adaptasi kebiasaan baru dengan membuka  kembali aktivitas ekonomi, sosial  dan kegiatan publik secara terbatas dengan menggunakan standar kesehatan, jaga pola hidup bersih dan sehat agar imunitas tubuh kuat melawan virus covid 19, serta sempatkan berjemur dan berolahraga, “ jelasnya.

Personil satuan lalulintas Polresta Pontianak Kota laksanakan pengaturan arus lalulintas pagi

Pontianak-Kalbar ,Dalam menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas, Polresta Pontianak Kota melalui Sat Lantas Polresta Pontianak kota melaksanakan giat Ploting Point Pagi dibeberapa titik yang ada di kota pontianak
Kehadiran Polisi di tengah - tengah masyarakat sangat diharapkan dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban, seperti halnya dalam pengaturan di pagi hari.jumat  (21/08/2020).

Kegiatan pengaturan arus lalu lintas pagi tersebut rutin digelar yang dimulai pada Pukul 06.00 WIB, guna memberikan pelayanan kepada masyarakat dan antisipasi terjadinya kemacetan serta mencegah lakalantas, penggelaran personil setiap hari bukan hal baru melainkan sudah menjadi program dan rutin di lakukan setiap hari.

Dengan adanya kegiatan pengaturan lalu lintas tersebut, diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memperlancar aktivitas dipagi hari melakasanakan kegiatan ataupun perjalanan di jalan raya," kata Kasat Lantas Polresta Pontianak AKP Priscilla Oktaviana,S.I.K


Kegiatan Pengaturan lalu lintas pagi hari ini jelas AKP Priscilla, bertujuan agar tercipta rasa aman kepada pengendara maupun pejalan kaki guna untuk mengantisipasi Kamseltibcar lantas di kota pontianak

" Dengan adanya Polisi yang selalu berada di jalan, masyarakat pun juga merasa lebih aman dan nyaman," kata dia sembari menambahkan bahwa saat ini situasi Kamseltibcar Lantas di wilkum Sat Lantas Polresta pontianak kota apalagi ditengah pandemi covid -19 yang tengah mewabah cukup lancar , kasat lantas juga menambahkan agar masyarakat apabila keluar rumah selalu ikuti protokol kesehatan penanganan penyebaran covid-19 dengan ketat guna mencegah penyebaran covid-19 dalam menerapkan adaptasi kebiasaan baru pungkasnya.

Jumat, 21 Agustus 2020

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat tangkap pelaku tindak pidana pencurian

PONTIANAK, Kalbar - Pria berinisial F (30) ditangkap oleh Team Elang Jati Polsek Pontianak Barat lantaran telah melakukan pencurian sepeda motor milik adik kandungnya sendiri, Jum'at (14/8/2020) sekitar pukul : 09.00 Wib. di Jln. Husein Hamzah Gg. Palma Sari 3 No. 01 RT 005 RW 003 Kel. Sungai Jawi Dalam Kec. Pontianak Barat.

Adalah RA (24) adik kandung dari F (30) yang menjadi korban pencurian menjelaskan bahwa pada saat itu motornya merk Yamaha tahun 2017 warna biru tua terparkir di garasi rumah dibawa oleh pelaku tanpa sepengetahuannya, setelah korban menunggu lama, pelaku tak kunjung datang juga. 

Baru pada hari selasa, (18/8/2020) sekitar pukul : 20.30 Wib. korban bertemu dengan pelaku dijalan, namun ketika korban menanyakan dimana motor miliknya, pelaku menjawab kalau motornya sudah digadaikan.

Mendengar jawaban pelaku, korban merasa dirugikan sebesar  Rp. 21.000.000,- (Dua puluh satu juta rupiah) dan korbanpun melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Pontianak Barat.

Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, M.H., ketika dihubungi mengatakan, Setelah menerima laporan tak butuh waktu lama pihaknya berhasil menangkap pelaku dirumahnya berikut barang bukti pada hari rabu, (19/8/2020) sekitar pukul : 03.00 Wib, jelas kapolsek.

Kini pelaku dan barang bukti masih berada di Mapolsek Pontianak Barat guna pemeriksaan lebih lanjut, pelaku dapat dikenai dengan pasal 367 KUHP tentang pencurian dalam keluarga, pungkas kapolsek.

peringati HUT kemerdekaan RI ke 75, Polresta Pontianak Kota gelar Bhakti sosial

Pontianak,Kalbar - Jajaran Polresta Pontianak Kota menggelar aksi Bhakti Sosial serentak, Rabu (19/08/2020) dalam rangka Dirgahayu Kemerdekaan Indonesia ke-75.

Kegiatan Bhakti Sosial tersebut berupa pembagian 2.590 kg beras dan 250 paket sembako yang dibagikan kepada sasaran warga kurang mampu di  empat kecamatan di kota Pontianak.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., mengatakan, kegiatan pembagian beras dan paket sembako tersebut dalam rangka rasa syukur menyambut HUT kemerdekaan Indonesia ke-75, sekaligus aksi nyata upaya Polri khususnya Polresta Pontianak Kota untul selalu berupaya membantu masyarakat yang sedang kesulitan terlebih di masa pandemi covid 19.

"Hari ini kami jajaran Polresta Pontianak Kota melaksanakan aksi bhakti sosial serentak, baik Polresta Pontianak Kota maupun polsek jajaran membagikan 2.590 kg beras dan 250 paket sembako kepada mereka yang sudah kami data memang sangat-sangat membutuhkan", ujar Kapolresta.

Adapun titik pembagian oleh Personel Polresta Pontianak Kota antara lain Wilayah Pontianak Barat kepada, warga masyarakat di Pasar Dahlia Sungai Jawi, Jl.H.A.Rais, Wilayah Pontianak Kota kepada, warga masyarakat kurang mampu di Jl.Ujung Pandang, Jl.Petani, Jl.Perdamaian, dan Jl.Prof.M.Yamin, wilayah Pontianak Selatan dan Tenggara kepada warga masyarakat kurang mampu di Jl.Nirbaya, Jl.Purnama, Jl. Barito dan Jl.Perdana Ujung.

Selain itu polsek jajaran Polresta Pontianak Kota juga bergerak serentak melaksanakan aksi sosial.

Wilayah Polsek Pontianak Utara menyalurkan bantuan kepada warga masyarakat kurang mampu di Kel. Siantan Hulu sebanyak 10 paket/10 KK, warga masyarakat kurang mampu di Kel. Siantan Tengah sebanyak 10 paket/10 KK, warga kurang mampu di Kel. Siantan Hilir sebanyak 10 paket/10 KK dan warga kurang mampu di Kel. Batu Layang sebanyak 10 paket/10 KK.

Wilayah Polsek Pontianak Selatan mendistribusikan bantuan kepada warga kurang mampu di Kel. Akcaya : 7 paket / 7 KK, warga kurang mampu di Kel. Kotabaru: 7 paket / 7 KK, warga kurang mampu di Kel. Parit Tokaya: 7 paket / 7 KK, warga kurang mampu di Kel. BMD : 7 paket / 7 KK, warga kurang mampu di Kel Bangka Belitung Darat sebanyak 7 paket / 7 KK, warga kurang mampu di Kel. BML 9 paket / 9 KK, warga kurang mampu di Kel Bangka Belitung Laut : 7 paket / 7 KK, warga kurang mamou di Kel Bansir Darat sebanyak 7 paket / 7 KK, dan warga kurang mampu di Kel Bansir Laut sebanyak 7 paket / 7 KK.

Hal yang sama juga dilaksanakan Polsek Pontianak Timur, Barat dan Polsek Pontianak Kota.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., dalam keterangannya menambahkan, kegiatan Peduli Sosial yang dilaksanakan oleh Polresta Pontianak Kota dan b
Bhayangkari cabang Pontianak, diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat, akibat dampak adanya wabah virus covid-19 khususnya di Wilayah Hukum Polresta Pontianak Kota.

Polresta Pontianak Kota gelar kegiatan penandatanganan pakta integritas calon Bintara Polri tahun 2020

Pontianak, Kalbar - Polresta Pontianak Kota menggelar penandatanganan Pakta Integritas kepada peserta seleksi calon Bintara Polri tahun 2020, Rabu (19/08/2020).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Mapolresta dipimpin langsung oleh Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., tersebut didampingi oleh Kabag Sumda, AKP. Sandhy. W. G. Suawa, S.P., S.IK., dan dihadiri perwakilan dari orang tua peserta seleksi calon Bintara Polri 2020, perwakilan peserta dan panitia penerimaan Bintara Polri, serta pengawas baik internal maupun eksternal.

Dalam sambutannya, Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., mengatakan bahwa penerimaan anggota di lingkungan Polri belangsung sangat terbuka dan transparan, dan diawasi ketat oleh pengawas baik dari internal maupun pihak eksternal.

"Dengan semboyan, Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis, kami pastikan semua proses dan tahapan penerimaan Polri dilaksanakan terbuka dan transparan. Semua pihak dilibatkan dalam proses ini. Baik pengawas internal, eksternal maupun orang tua peserta", ujar Kapolresta.

Dalam kesempatan ini juga, Kombes. Pol. Komarudin, S.IK., M.M., selaku Kapolresta Pontianak Kota menambahkan bahwa proses seleksi penerimaan anggota Polri adalah gratis tanpa pungutan biaya. Beliau juga menghimbau kepada seluruh peserta seleksi dan orang tua untuk tidak percaya kepada pihak-pihak yang menggunakan kesempatan dalam kesempitan.

"Kepada orang tua calon, maupun peserta seleksi, saya berpesan untuk mempersiapkan segala sesuatu baik itu fisik maupun mental dengan baik. Jangan percaya pihak-pihak yang menjanjikan kululusan. Jika menemukan ada pihak yang berjanji bisa meluluskan dengan embel-embel dengan membayar, silahkan laporkan, baik itu oknum petugas maupun orang yang menjanjikan bisa meluluskan. Sertakan bukti yang ada, pasti kami proses dengan perundang-undangan yang berlaku", pungkas Kapolresta Pontianak.

Kamis, 20 Agustus 2020

Kanit Binmas berikan edukasi tentang pencegahan penyebaran covid-19


PONTIANAK, Kalbar – Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat Iptu Surojo melaksanakan Patroli sekaligus mensosialisasikan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19), Rabu (19/8/2020).

Kegiatan kali ini Kanit Binmas menyambangi warga masyarakat di seputaran SPBU Nipah Kuning Jl. Komyos Sudarso Pontianak Barat guna memberikan himbauan Kepada masyarakat agar mentaati protokoler kesehatan sebagaimana yang telah disampaikan oleh pemerintah.

Dalam imbauannya, ” Kanit Binmas juga meminta kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan, hindari kerumunan massa dan apabila tidak ada kegiatan atau aktivitas yang tidak penting lebih baik pulang kerumah atau istrahat saja, ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Pontianak Barat AKP Eko Mardianto, S.IK, M.H, yang berhasil ditemui mengatakan, “Kami mohon kesadaran dari masyarakat agar dapat membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran covid 19″ jangan lupa selalu cuci tangan dan jaga kesehatan,”ujarnya.