Pontianak – Personel Polsek kawasan pelabuhan Dwikora (PKPD) Polresta Pontianak kota menyambangi operator alat berat guna mengantisipasi kecelakaan kerja dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan mengenai SOP dari Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di dermaga 03 pelabuhan Dwikora Pontianak. selasa Sore (03/03/2020) pukul 15.00 wib
Dalam kesempatan tersebut personil PKPD Bripka Nanang dan Briptu Gerry menyampaikan himbauan kepada operator alat berat untuk mengecek kelaikan alat berat tersebut sebelum di operasionalkan dan untuk operator sendiri juga harus memiliki Surat Ijin mengoperasionalkan alat berat, selain itu dalam bekerja di lingkungan Pelabuhan Dwikora Pontianak agar mengutamakan keselamatan dalam bekerja dengan menggunakan kelengkapan safety yang sudah ditentukan dan berpedoman pada SOP (K3) Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Pelabuhan.
Kapolsek kawasan pelabuhan Dwikora Iptu Muhammad Resky Rizal, SIK, MH. melalui Kanit Sabhara Iptu Sahat Maruhum Siregar mengapresiasi langkah kedua anggota tersebut didalam melaksankan patroli sambang juga menyempatkan diri untuk memberikan himbauan kepada operator alat berat untuk mengantisipasi adanya kecelakaan kerja dan kegiatan tersebut sebagai salah satu wujud tugas Polri pembinaan terhadap para pekerja di area Kawasan Pelabuhan Dwikora Pontianak serta upaya untuk mendekatkan Polri kepada semua lapisan masyarakat khususnya di lingkungan Pelabuhan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar