Pontianak, Pada hari Sabtu tanggal 07 Desember 2019, pkl 10.30 Wita. Kapolsek kawasan pelabuhan Dwikora IPTU MUHAMMAD RESKY RIZAL, SIK,MH. didampingi Kanit Binmas bersilaturahmi ke Masjid Masjid Al Amalu jalan Rahadi Usman kelurahan Mariana kecamatan Pontianak kota.
Adapun pada kegiatan silaturahmi ini kapolsek menyampaikan :
1. Ucapan Terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada Polri dan penghargaan atas bantuan dan kerjasamanya dlm menjaga Kamtibmas dan Keamanan merupakan tanggung jawab semua komponen bangsa, serta kepercayaaan masyarakat terhadap Polda Kalimantan Barat sebagai institusi atau lembaga yang dipercaya oleh masyarakat.
2. Jangan percaya dengan Maraknya berita bohong, atau HOAX, dengan semburan berita kebohongan. Saring sebelum sharing informasi dan tanyakan kepada orang/lembaga yang berkompeten. Gunakan media sosial untuk hal hal yang positif.
3. Pentingnya menjaga Persatuan (ukhuwah) dan mari tetap menggelorakan persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai NKRI.
4. NKRI adalah harga mati, jangan sampai ada yg merubah ideologi bangsa yaitu PANCSILA. Indonesia dibangun dari perbedaan dan dengan perbedaan tersebut Indonesia menjadi kuat dan maju. Menjadi bangsa yang OPTIMIS.
5. Kepada para pengurus masjid dan tokoh agama titipkan pesan kepada umat dan jamaah perihal persatuan dan kesatuan (ukhuwah islamiyah), jangan mau di cerai berai hanya karena perbedaan, Satu kan perbedaan menjadi kekuatan bangsa.
Kegiatan silaturahmi ini berjalan aman dan lancar.
Kapolsek saat dikonfirmasi menjelaskan "Dengan menyambangi tokoh agama dalam hal ini takmir masjid dapat meningkatkan toleransi beragama dan saling harga menghargai untuk terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif dan menunjang pelaksanaan tugas kedepan serta tetap menjaga keamanan", ucap singkat Kapolsek
Tidak ada komentar:
Posting Komentar